Model Pengembangan Parental Involment dalam Membentuk Karakter Peserta Didik di Tengah Pandemi Covid-19 di MAN 1 Sinjai
Abstract
Tujuan dari penelitian ini ialah untuk menemukan model parental involvement pada peserta didik di MAN 1 Sinjai Kab. Sinjai, di samping itu pula untuk menemuka pola pendidikan karakter dengan model pengembangan parental involvement pada peserta didik di MAN 1 Sinjai Kabupaten Sinjai. Sehingga mampu menemukan satu model pengembangan parental involvement masa pandemik covid-19 di MAN 1 Sinjai Kabupaten Sinjai guna mencapai karakter yang baik.
Penulis mengunakan pendekatan heuristik, sosiologi, fenomenologi dan etnografi. Jenis penelitian ini tergolong kualitatif. Cara metode penelitian pengumpulan data dengan mengunakan data dalam penelitian ini adalah subyek dari mana data diperoleh secara lansung dari informan yang erat kaitannya dengan masalah yang akan diteliti diantaranya guru dan orangtua peserta didik berikatan dengan model pengembangan parental involvement dalam membentuk karakter peserta didik di masa pandemic covid-19.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa model parental involvemet di MAN 1 Sinjai dengan melibatkan orang tua secara massif di rumah untuk melihat karakter peserta didik dengan memberikan buku panduan bagi orang tua sehingga mampu meminimalisir penyimpangan karakter anaknya saat proses belajar dari rumah sehingga pola-pola karakter yang telah di petakan oleh pendidik sebelumnya mampu melalui tahao belajar dari rumah, kemudia budaya sekolah tetap dipertahankan sebagai ciri khas dari isntitusi dengan harapan budaya tersebut dapat melekat pada peserta didik agar membentuk karakter yang baik, selanjutnya, model parental involvement ini di kembangkan oleh guru mengingat di masa pandemik covid-19 memengaruhi segala aspek termasuk parental involvement, Langkah yang ditempuh oleh pendidik diantaranya membangun komunikasi secara intensif terhadap orang tua, melibatkan orang tua saat merumuskan model parental involvemet, mengedukasi orang tua, melakukan pengawasan baik pendidik dan orang tua dan melakukan evaluasi atas tingkah laku dari peserta didik sehingga mampu memberikan dampat positif.
Implikasi dari penelitian ini baik dari pembahasan dan kesimpulan diharapkan kepada pendidik selalu melakukan inovasi-inovasi atas pembetukan karakter peserta didik berdasarkan budaya sekolah dan kepada orantua peserta didik senangtiasa mendampingi setiap aktivitas sosial anak terlebih kegiatan sekolah berbasis rumah tentu hal ini tidak boleh diserahkan sepenuhnya kepada pendidik karena orangtua menjadi rull model bagi anak saat belajar di rumah diakibatkan oleh covid-19.
Downloads
References
Battistich, Victor. Character Education, Prevention, and Positif Youth Development. Illinois: University of Missouri, St Louis 2007.
Buton, La Husni dkk. “Membangun Ketahanan Relegius Anak Melalui Active ParentaInvolvement” Jurnal Islam Nusantara Vol. 4, No. 1, 2020, h. 113.
C. Jacobsen, W, Parental Involvement and Academic Achievement Among Children Of Immigrants. Thesis. Department of Sociology, Brigham Young University, 2011.
Damayanti. Sukses Menjadi Guru Humoris dan Idola. Yogyakarta: Araska, 2016.
Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Dasar Pedoman Pembelajaran Pada Masa Pandemi Covid-19 di Sekolah, http://pgdikdas.kemdikbud.go.id. Diakses 12 Novembern 2020.
Gichara, J. Mendidik Anak Sepenuh Jiwa. Jakarta: PT Elex Media Komputindo, 2013.
Kemendiknas. Kerangka Acuan Pendidikan Karakter. Jakarta: Direktorat Ketenagaan Direktorat Jenderal Pendidikan Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.
Kemendiknas. Panduan Pelaksanaan Pendidikan Karakter. Jakarta: Badan Penelitian dan Pengembangan Pusat Perbukuan Kementerian Pendidikan Nasional, 2011.
Muhsin, Ali. Upaya orang Tua dalam Membentuk Karakter Anak di Dusun Sembersuko Desa Plososari Kecamatan Grati Kabupaten Pasuruan Jurnal Dinamika, Vol. 2, No. 2, 2017.
Q. Yan, W., Lin, Parent Involvement And Mathematics Achievement: Contrast Across Racial And Ethnic Groups. The journal of Educational Research, Vol. 99, No. 2, 2005.
Rukiyanto. Agus Pendidikan Karakter. Yogyakarta: Kanisius, 2009.
Sanjaya, R. (Ed.) 21 Refleksi Pembelajaran Daring di Masa Darurat. SCU Knowledge Media. 2020.
Copyright (c) 2022 Suriyati Suriyati, Indirwan, R. Nurhayati, Agus Suwito, A. Taufiq Nur, Muhammad Kadir

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.